Selasa, 07 November 2017

Pribadi Unggul

Kalau ada satu hal yang ingin saya bunuh namun tak bisa, satu hal, yaitu sosial media. Kebiasaan mengonsumsi sosial media membuat kehilangan waktu penting yang berharga untuk melaksanakan tugas.

Saya hari ini mengalami itu. Saya seharusnya segera menuntaskan membaca buku, tapi saya tak mulai-mulai hingga 12 jam. Saya hilang fokus dan akhirnya tak memulai.

Kemudian ada yang mengatakan, tidak apa-apa. Nikmati saja. Syukuri saja nanti juga akan bertemu dengan waktu yang tepat.

Namun, tak ada waktu yang tepat. Yang tepat adalah waktu yang digunakan dengan baik. Sekarang saya tak sempat menggunakan waktu dengan baik.

Namun, dalam pikiran saya, ada kekhawatiran, ketika kita misalnya khawatir dengan penggunaan waktu. Saya lupa bersyukur dan akhirnya waktu yang memang digunakan dengan tidak baik, menjadi semakin tidak baik. Waktu yang tidak baik asalkan disyukuri akan lebih baik daripada waktu yang digunakan dengan baik namun tidak disyukuri.

Ternyata, merayakan itu penting. Momen ketika kita berhasil melakukan sesuatu itu penting untuk dirayakan. Karena pada dasarnya, kita memang haus apresiasi.

Merayakan keberhasilan sama dengan bersyukur mengunakan waktu. Mungkin itu kunci dari pribadi yang unggul.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar