Selasa, 17 Oktober 2017

Pelayanan masyarakat

Pelayanan masyarakat.

Seorang pelayan berparas cantik (biasanya memang untuk yang paling depan itu selalu wanita) duduk di sebuah ruang kerja terbuka berbentuk melingkar siap menerima masyarakat yang ingin di layani.

Terbagi ke dalam empat loket sesuai dengan tugasnya, ada pajak hiburan, pajak restoran, ada bagian pendaftaran hingga pajak reklame. Mereka mengeluarkan senyum terbaik agar memberikan kesan ramah.

Aku berada di depannya, sebuah ruang tunggu yang hanya terdiri dari deretan kursi besi yang tak empuk. Sengaja, mungkin agar ada kesan cepat.

Ini adalah ruangan pelayanan pajak daerah. Atas nama transparansi segala soal pajak dipusatkan di sini. Ruang pelayanan pajak di kab. Bandung barat.

Aku sedang sendiri menunggu. Sekarang jam 12.00 loket sedang tutup karena pegawai istirahat. Selagi menunggu aku mengetik naskah ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar